Search This Blog

Merencanakan Pernikahan dan Bulan Madu yang Tak Terlupakan

Metrotvnews.com, Jakarta: Menikah dan berbulan madu merupakan dua momen penting dalam kehidupan seseorang. Mungkin juga bagi Anda dan pasangan. Agar kedua momen tersebut berjalan lancar sesuai harapan, butuh perencanaan yang matang. Apalagi perayaan pernikahan hanya akan dilakukan sekali seumur hidup, tentu Anda ingin melangsungkannya dengan penuh kesan.


Satu faktor yang perlu Anda pertimbangkan dalam merencanakan pernikahan dan bulan madu adalah lokasi. Dengan memilih lokasi yang tepat, seremoni penting dalam hidup Anda tersebut akan selalu terkenang sepanjang masa.


Apakah Anda ingin melangsungkan resepsi pernikahan di rumah, gedung, atau hotel? Sebelum menentukan lokasi pernikahan, Anda harus membuat daftar tamu terlebih dahulu. Jumlah tamu yang akan diundang turut menentukan lokasi yang tepat untuk menggelar resepsi. Jangan sampai Anda memaksakan resepsi pernikahan di rumah, sementara jumlah tamu yang diundang sangat banyak karena akan penuh sesak dan membuat tamu tidak nyaman.



Fairmont Hotel Jakarta (Foto:Dok.Fairmont)


Setelah membuat daftar tamu yang akan diundang, tak ada salahnya Anda melirik hotel sebagai lokasi pernikahan. Mengapa? Sebab hotel menyediakan beragam fasilitas yang Anda butuhkan untuk pernikahan. Ruangan yang cukup untuk menampung para tamu, dekorasi sesuai keinginan, hidangan yang lezat, dan suasana elegan namun tetap hangat. Semua ini akan Anda dapatkan bila melangsungkan pernikahan di Fairmont Hotels & Resorts.


Fairmont Hotel merupakan pilihan tepat untuk menyelenggarakan pernikahan, sekaligus berbulan madu. Betapa tidak, kemewahan dan fasilitas yang ditawarkan hotel ini akan membuat pernikahan Anda tak terlupakan.


Suite termewah yang dimiliki Fairmont Hotel akan membalut agenda bulan madu Anda dengan begitu manis dan romantis. Lampu gantung berkilau, karpet merah membentang, dengan nuansa ruangan berwarna krem keemasan. Kesan glamor juga terlihat hingga ke ruangan kamar. Kasur yang empuk dengan ranjang besar, kulkas berisi beragam jenis hidangan, dan kamar mandi yang nyaman akan membuat Anda serta pasangan betah.



Fairmont Hotel Jakarta (Foto:Dok.Fairmont)


Fairmont Hotels and Resorts berasal dari Kanada dan berdiri sejak 1907. Hingga kini, jaringan hotel tersebut telah tersebar di 19 negara. Di Indonesia, Fairmont Hotels and Resorts berlokasi di Jakarta dan Bali.


Fairmont Jakarta berlokasi di Senayan. Lokasinya yang berada di tengah kota, cocok untuk dijadikan tempat menggelar resepsi pernikahan. Para tamu yang datang dari berbagai penjuru Jakarta, tak akan kesulitan mencapainya.


Soal kualitas dan pelayanan, tak perlu diragukan. Staf Fairmont Jakarta terkenal ramah dan cekatan. Ditambah berbagai fasilitas unggulan dan interior yang mewah membuat momen pernikahan maupun menginap akan meninggalkan kesan baik.


Untuk berbulan madu, Bali masih menjadi favorit destinasi dalam negeri. Langkahkan kaki Anda dan pasangan menuju Fairmont Sanur Beach Bali. Di sana, Anda dan pasangan akan dimanjakan pemandangan indah alam Bali.

 


Fairmont Sanur Beach Bali (Foto:Dok.Fairmont)



Selain itu, Fairmont Sanur Beach Bali memiliki infinity pool sepanjang 50 meter yang akan membuat agenda bulan madu Anda semakin seru. Berenang berdua di antara pemandangan memukau Pulau Dewata, akan membuat Anda dan pasangan menikmati momen romantis.


Satu lagi yang istimewa ialah perawatan spa. Menikmati pijat Balinese Signature di Fairmont Spa setelah beraktivitas seharian, akan mengembalikan stamina dan energi tubuh Anda.


Setelah membaca artikel ini, Anda tak perlu ragu lagi melakukan reservasi di Fairmont Jakarta atau Fairmont Sanur Beach Bali. Bisa dipastikan, momen penting dalam hidup Anda akan terbingkai dalam kenangan manis yang tak terlupakan.

 


Baca Berita Asal
Merencanakan Pernikahan dan Bulan Madu yang Tak Terlupakan
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Merencanakan Pernikahan dan Bulan Madu yang Tak Terlupakan"

Post a Comment

Powered by Blogger.