Search This Blog

Kapankah Bayi Siap Menerima Udara Luar Rumah?

Metrotvnews.com, Jakarta: Banyak orangtua yang bertanya-tanya kapan saat yang tepat membawa bayi menikmati udara alami di luar rumah. Menurut BabyCentre, Anda bisa membawa bayi Anda yang baru lahir ketika Anda merasa siap.

Supaya bayi tetap berada pada suhu yang tepat saat berada di luar, pakaikan bayi satu lapis lebih tebal daripada biasanya. Selain itu, bawa juga selimut dan topi sebagai tambahan bila diperlukan. Saat Anda mendatangi sebuah rumah atau suhu yang lebih hangat, Anda bisa melepaskan pakaian tersebut agar bayi tidak kepanasan.

(Baca juga: Minuman Apa yang Sebaiknya Dikonsumsi Pagi Hari?)

Berikut ini beberapa hal yang bisa Anda lakukan ketika membawa si kecil keluar rumah.

- Anda bisa mengecek suhu tubuh bayi dengan cara menyentuh dahi. Bayi baru lahir biasanya memiliki suhu tubuh dengan dingin yang ekstrem, jadi tangan atau kaki yang membiru tak selalu berarti bayi kedinginan. 

- Jika cuaca cerah, lindungi bayi dengan memberikan penutup kereta bayi atau tutupi dengan payung agar selalu berada di bawah bayangan. Anda juga bisa mencari tempat yang teduh. 

- Pilihlah waktu yang tepat untuk mengajak si kecil keluar, seperti setelah diberi makan atau ganti popok. Dengan demikian, Anda bisa mengajaknya untuk menikmati pemandangan sekitar, mendengarkan suara dan mencium bagaimana suasana di luar rumah.

- Jika Anda berencana mengajak bayi keluar lebih dari satu jam, Anda harus menyiapkan beberapa peralatan ekstra seperti popok, pakaian, aksesoris menyusui, atau persediaan susu botol. 

- Bagi bayi prematur, disarankan untuk membawanya ke luar setelah berusia beberapa minggu, mengingat bayi lebih rentan terkena infeksi, supaya lebih kebal pada kuman penyakit seperti flu atau pilek saat berada di luar rumah. 



<iframe class="embedv" width="620" height="415" src="http://ift.tt/2cPe89J; frameborder="0" scrolling="no" allowfullscreen></iframe>
Baca Berita Asal
Kapankah Bayi Siap Menerima Udara Luar Rumah?
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kapankah Bayi Siap Menerima Udara Luar Rumah?"

Post a Comment

Powered by Blogger.