Search This Blog

Tatjana Saphira: Ibu Adalah Cinta Pertama Saya

Metrotvnews.com, Jakarta: Rasa cinta yang luar biasa untuk sang ibu membuat aktris muda Tatjana Saphira sulit mengungkapkannya dengan kata-kata.

"Arti kehadiran ibu buat saya itu susah dijelaskan, dia terlalu besar buat saya," ujar gadis kelahiran 1997 tersebut dalam acara  Wardah: Ibu Inspirasi Duniaku, Rabu (14/12/2016). 

(Baca juga: Tatjana Saphira Sempat Krisis Percaya Diri Diledek Teman Sekolah)

Ia mengumpamakan ibunya Ade Hartmann seperti udara yang tidak bisa dilihat namun selalu ada setiap saat. Pemeran Lintang dalam film Negeri Van Oranje tersebut juga menganggap ibunya sebagai seorang pekerja keras yang bisa melakukan segala urusan dari mengurus anak, mengurus rumah, dan tetap bisa bekerja. 



(Ade Hartmann dan Tatjana Saphira. Dok. IG Tatjana Saphira)

Dengan kesibukan tersebut, ibu Tatjana masih bisa memerhatikan dan menemani anaknya dari mulai casting sampai syuting dari awal hingga akhir. Namun, seiring berjalannya waktu, kebiasaan tersebut mulai berkurang karena Tatjana sudah mulai dewasa dan bisa mandiri. 

"Karena sudah mulai jarang, kalau ibu datang ke lokasi syuting membawakan makanan, rasanya senang sekali dan itu spesial bagi saya," tambahnya. 

Sementara itu, sang ibu mengungkapkan sisi lain Tatjana yang tidak mudah akrab dengan orang lain dan perlu diingakan untuk harus selalu berani. 

"Dia ini orangnya liat situasi dulu, kalau nyaman baru berani ngobrol. Makanya terkesan sombong padahal sebenarnya karena pendiam," beber ibunya dalam kesempatan yang sama. 

Ketika ditanya, bagaimana sosok ibu bagi dirinya, kekasih dari Herjunot Ali tersebut menjawab dengan mantap. "My mom is a multitasker dan first love of my live," jawabnya sambil menatap lembut sang ibu. 




<iframe class="embedv" width="620" height="415" src="http://ift.tt/2hILVZ2; frameborder="0" scrolling="no" allowfullscreen></iframe>

Baca Berita Asal
Tatjana Saphira: Ibu Adalah Cinta Pertama Saya
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tatjana Saphira: Ibu Adalah Cinta Pertama Saya"

Post a Comment

Powered by Blogger.