Search This Blog

Daftar Sayur dan Buah yang Boleh Disimpan di Kulkas

Metrotvnews.com, Jakarta: Kebanyakan orang berpikir sayuran yang disimpan dalam kulkas akan bertahan lebih lama. Padahal, hal tersebut tak sepenuhnya benar.

Memang, ada beberapa sayur dan buah yang bisa disimpan di dalam kulkas dalam waktu yang lama. Sebaliknya, ada juga sayuran dan buah yang jika disimpan lama di dalam kulkas menyebabkan perubahan rasa atau berjamur lebih cepat.

Pisang, misalnya, disarankan tidak dimasukan ke dalam kulkas karena warnanya akan menjadi mudah menghitam. Begitu juga dengan ubi jalar yang menjadi keras jika disimpan dalam kulkas. Demikian pula dengan semangka, akan kehilangan warna cerahnya. Sementara tomat, akan memberi rasa yang lebih baik jika disimpan dalam suhu kamar.

Lebih lengkap, berikut daftar sayuran dan buah yang bisa disimpan di dalam kulkas dan yang tidak, yang disusun oleh  University of California (UC) Davis.


Sayuran dan buah yang baik disimpan dalam kulkas:

1. Aprikot
2. Blackberry
3. Bluberi
4. Asparagus
5.kacang buncis
6. Ceri
7. Buah-buahan potong
8. Ara
9. Anggur
10. Raspberi
11. Kubis Brussel
12. Kubis
13. Wortel
14. Kembang Kol
15. Stroberi
16. Seledri
17. Sayuran potong
18. Rempah
19. Selada
20. Jamur
21. Kacang polong
22. Lobak
23. Bayam
24. Labu kuning
25. Jagung manis

 
Sayuran dan buah yang Tak disarankan disimpan dalam kulkas:
1. Apel
2. Alpukat
3. Pisang
4. Blewah
5. Jeruk bali
6. Kiwi
7. Jeruk lemon
8. Jeruk nipis
9. Mentimun
10. Bawang merah
11. Terong
12. Bawang putih
13. Jahe
14. Jicama
15. Paprika
16. Kentang
17. Labu
18. Ubi jalar
19. Mangga
20. Nektarin
21. Jeruk
22. Tomat
23. Pepaya
24. Persik
25. Buah pir
26. Kesemek
27. Plum
28. Delima
29. Semangka
 
Baca Berita Asal
Daftar Sayur dan Buah yang Boleh Disimpan di Kulkas
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Daftar Sayur dan Buah yang Boleh Disimpan di Kulkas"

Post a Comment

Powered by Blogger.