Search This Blog

Perbaiki Kondisi Tubuh Usai Pesta Tahun Baru

Metrotvnews.com, Jakarta: Banyak orang melupakan pola makan sehat saat sedang berpesta. Oleh karena itu, setelah melewati momen menyenangkan tersebut , perlu dilakukan beberapa hal untuk memperbaiki dan mengembalikan kembali kesegaran tubuh.

Berikut adalah beberapa hal yang perlu Anda lakukan setelah mengkonsumsi berbagai jenis makanan tanpa memikirkan efeknya pada tubuh karena terbawa suasana saat pesta.

1. Setelah pesta, tubuh menerima terlalu banyak asupan gula. Karenanya, hindari makanan yang mengandung banyak gula dan konsumsilah lebih banyak cairan polos seperti teh hijau atau jus buah segar.

2. Mulailah hari dengan minum air hangat yang dicampur dengan madu dan lemon segar satu jam sebelum sarapan supaya sistem pencernaan tetap baik dan semua jenis racun dalam tubuh yang masuk keluar.

3. Ikutilah yoga atau meditasi agar tetap aktif. Kegiatan tersebut juga dapat membakar kalori yang banyak bertambah akibat terlalu banyak makan di pesta tahun baru.

4. Jagalah kesehatan kulit dengan cara memakai masker alami dan mencuci muka 2-3 kali sehari. Selain itu, jangan lupa konusmsi buah-buahan dan salad untuk menjaga kesehatan kulit.


 
Baca Berita Asal
Perbaiki Kondisi Tubuh Usai Pesta Tahun Baru
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perbaiki Kondisi Tubuh Usai Pesta Tahun Baru"

Post a Comment

Powered by Blogger.