Search This Blog

Kurang Vitamin D Memicu Sindrom Metabolik

Metrotvnews.com, Jakarta: Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa berjemur atau vitamin D dapat membantu memulihkan bakteri baik dalam usus dan mencegah sindrom metabolik.

Para peneliti yang melakukan uji coba pada tikus tersebut menemukan bahwa kekurangan vitamin D berpengaruh pada perkembangan sindrom metabolik, terutama terkait bakteri usus.

"Berdasarkan studi ini, kamu percaya bahwa menjaga kandungan vitamin D dalam tubuh tetap tinggi, entah melalui paparan sinar matahari, pola makan, atau suplemen sangat bermanfaat untuk mencegah dan mengobati sindrom metabolisme," ujar salah satu peneliti Stephen Pandol dari Cedars-Sinai Medical Center di Amerika.

(Baca juga: 5 Tanda Kekurangan Vitamin D)

Sindrom metabolisme memengaruhi sekitar seperempat populasi dunia dan berisiko menimbulkan penyakit lainnya seperti diabetes dan sakit jantung.

Salah satu karakter yang terlihat dari penyakit tersebut, selain obesitas di sekitar pinggang, adalah gula darah tinggi, tekanan darah tinggi, dan kolesterol tinggi. Selain itu, penderita juga biasanya memiliki lemak berlebih pada bagian hati.

Penyebab utama dari sindrom metabolik adalah tingginya asupan lemak dan karbohidrat. Namun, beberapa studi observasional juga menghubungkan sindrom metabolik dengan kekurangan vitamin D yang ternyata memengaruhi 30-60 persen populasi dunia.

Olah karena itu, studi ini memberikan kemajuan besar untuk mengartikan keterkaitan antara vitamin D dengan sindrom tersebut.

"Konsumsi suplemen vitamin D yang cukup dapat memerangi sindrom metabolik akibat pola makan tinggi lemak pada tikus secara signifikan," tambah Pandol. Menurutnya, pola makan serupa dapat direkomendasikan pada manusia.

Studi tersebut menekankan bahwa pola makan tinggi lemak bukanlah penyebab satu-satunya sindrom metabolik, namun juga karena kekurangan vitamin D.





<iframe class="embedv" width="620" height="415" src="http://ift.tt/2eNhLU2; frameborder="0" scrolling="no" allowfullscreen></iframe>

Baca Berita Asal
Kurang Vitamin D Memicu Sindrom Metabolik
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kurang Vitamin D Memicu Sindrom Metabolik"

Post a Comment

Powered by Blogger.