Search This Blog

Studi: Tak Ada Kata Terlambat untuk Berhenti Merokok

Metrotvnews.com, Jakarta: Sebuah studi menemukan bahwa mereka yang berhenti merokok, meskipun saat berusia 60 tahun, dapat meningkatkan angka harapan hidup.

Studi tersebut menemukan bahwa hanya 27,9 persen kematian dari mereka yang berhenti merokok di usia 60 tahun dibandingkan mereka yang tak berhenti sama sekali yaitu sebanyak 33,1 persen.

Sementara persentase kematian pada mereka yang berhenti pada usia kepala 5 adalah 23,9 persen. Angka kematian semakin kecil ketika memutuskan berhenti pada usia 40an tahun yaitu satu banding lima, terutama akibat kanker paru-paru dan penyakit jantung.

(Baca juga: Bagaimana Rokok Mengganggu Istirahat Malam Anda)

Di sisi lain, perokok yang berusia 70 tahun atau lebih memiliki kecenderungan meninggal sebanyak tiga kali lipat dibandingkan mereka yang tak pernah merokok yaitu 12,4 persen. Kesimpulannya, tak ada kata terlambat untuk berhenti merokok.

"Studi ini menunjukkan bahwa usia saat mulai dan berhenti merokok, yang menentukan berapa lama mereka sudah merokok, adalah penting untuk memprediksi kematian pada mereka yang berusia di atas 70 tahun, tukas pemimpin penelitian Sarah H. Nash dari National Cancer Institute (NIH) di Marypand, Amerika.

Selanjutnya, penelitian tersebut juga menemukan bahwa pria lebih banyak merokok dibandingkan wanita dengan perbandingan 18,2 pak rokok dan 11,6 pak rokok per tahun. 

Persentase merokok sebelum berusia 15 tahun juga lebih besar pada pria, yaitu 19 persen, dibandingkan pada wanita (9,5 persen). Oleh karena itu, angka kematian pada pria lebih tinggi dibandingkan wanita pada setiap tingkat usia merokok.

Studi tersebut melibatkan 160 ribu partisipan berusia 70 tahun yang mengisi kuesinoner seputar kebiasaan merokok pada tahun 2004-2005 dan melacak kematian hingga akhir tahun 2011. 




<iframe class="embedv" width="620" height="415" src="http://ift.tt/2cHRPIK; frameborder="0" scrolling="no" allowfullscreen></iframe>
Baca Berita Asal
Studi: Tak Ada Kata Terlambat untuk Berhenti Merokok
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Studi: Tak Ada Kata Terlambat untuk Berhenti Merokok"

Post a Comment

Powered by Blogger.