Search This Blog

Faktor Gen, Salah Satu Penyebab Wajah Tampak Tua

Metrotvnews.com, Jakarta: Wajah yang terlihat lebih muda atau lebih tua dari usia seharusnya ternyata dipengaruhi oleh gen dalam tubuh.

Manfred Kayser, seorang profesor genetika molekuler forensik di Erasmus MC University Medical Center Rotterdam , Belanda dan penulis senior studi tersebut mengungkapkan hal tersebut dalam studi yang dipublikasikan dalam jurnal Current Biologi pada 28 April 2016.

Faktor gen dan gaya hidup seperti paparan sinar matahari dan asap rokok, sudah lama diketahui memengaruhi penampilan seseorang. Namun, studi tersebut meneliti bagaimana gen menua.

Penelitian yang melibatkan 2.700 orang dewasa Belanda tersebut dilakukan dengan cara menunjukkan wajah partisipan pada asesor untuk menebak umur mereka berapa. Selain itu, para peneliti juga meneliti DNA reponden.

Mereka menemukan bahwa satu variasi gen berhubungan dengan penampilan yang lebih tua, setelah jenis kelamin, umur, warna kulit, dan kerusakan akibat paparan sinar matahari sudah diperhitungkan. 

Gen tersebut, MC1R, berperan dalam hal sintesis melanin dalam kulit. Melanin berperan dalam hal pigmentasi. Semakin banyak melanin dalam tubuh, maka semakin gelap warna kulit seseorang.

Salah satu kemungkinan dari penelitian ini adalah gen dapat memengaruhi inflamasi dalam tubuh dan memperbaiki DNA yang rusak sehingga memberi dampak pada penampilan seseorang yang terlihat lebih tua dari seharusnya.

Namun, penelitian yakin bahwa tak hanya satu gen yang berperan dalam hal penampilan tersebut.
Baca Berita Asal
Faktor Gen, Salah Satu Penyebab Wajah Tampak Tua
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Faktor Gen, Salah Satu Penyebab Wajah Tampak Tua"

Post a Comment

Powered by Blogger.