Search This Blog

Mengubah Gaya Bicara Bikin Anda Terlihat Menarik?

Metrotvnews.com, Jakarta: Menurut seorang ahli, salah satu trik untuk terlihat lebih menarik bagi lawan jenis adalah dengan mengubah gaya berbicara.

Jade Hoddie, dari London mengungkapkan bahwa beberapa bintang seperti Kylie Jnner, Gigi Hadid, Cara Delevingne dan Holly Willoughy terlihat menarik karena pesona mereka yang telihat lewat suara serak milik mereka.

"Mengubah suara Anda sama efektifnya dengan menurunkan berat abadan atau mengubah penampilan," ujar wanita yang memiliki pengikut lebih dari 560 ribu orang di Youtube tersebut.

Ia bercerita, banyak klien yang merasa tak bahagia dengan diri mereka sendiri, kurang percaya diri, dan menginginkan perubahan dalam hidup.

"Saya telah melihat bagaiman perubahan suara dapat mengubah kehidupan seseorang dan membuat mereka lebih menarik bagi orang lain. Ketika Anda mengubah cara berbicara, itu juga akan mengubah penampilan Anda," tambahnya.

Jade mencontohkan cara bicara Kylie yang berbeda.

"Suaranya sangat lambat, rendah, mendesah, dan serak. Tidak ada orang yang berbicara seperti itu secara alami, namun itulah pesona dan tipu daya dari Kylie. Suaranya membuat pendengarnya merasa dia hanya berbicara pada mereka. Ia mengambil waktu ketika berbicara, hampir terdengar membosankan," terangnya.

Menurutnya, semua orang bisa melakukan trik tersebut dengan aksen masing-masing. Cukup rendahkan resonansi sebisa mungkin dan berikan jeda pada bagian tertentu. Memberi penekanan pada suku kata tertentu atau menaikkan nada suara saat Anda bersemangat juga bisa dilakukan.

Jade mengaku, ia telah mempraktekkan hal tersebut dan hal itu membuat jauh lebih baik dalam menjalani hidup.

"Saya belajar membuat suara saya terdengar lebih berat dan dewasa. Selain itu, saya juga belajar bagaimana berekspresi saat berbicara. Sekarang saya merasa memiliki suara yang membuat orang akan merespons dengan baik. Suara saya merepresentasikan saya yang sebenarnya," tutupnya.
Baca Berita Asal
Mengubah Gaya Bicara Bikin Anda Terlihat Menarik?
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mengubah Gaya Bicara Bikin Anda Terlihat Menarik?"

Post a Comment

Powered by Blogger.