Search This Blog

Manfaat Besar Olahraga Bagi Penderita Diabetes Tipe 2

Metrotvnews.com, Jakarta: Sunil's Diabetes Care n' Research Centre Pvt. Ltd Dr. Sunil Gupta mengatakan, berolahraga mempunyai manfaat besar bagi penderita diabetes.

Sunil menyampaikan, selain mengonsumsi makanan yang tepat dan rutin meminum obat, berolahraga secara rutin dapat menurunkan glukosa darah.

Manfaat besar berolahraga bagi penderita diabetes yaitu, mengontrol glukosa dalam darah. Cara ini sangat tepat diterapkan oleh penderita diabetes tipe 2 karena terlalu banyak kadar gula dalam darah.

Selain itu, berolahraga juga dapat mengurangi glukosa dalam darah Anda. Sebab, saat berolahraga otot mampu menyerap glukosa dalam darah tanpa insulin.

Sehingga, glukosa dalam darah akan berkurang. Meski kadar insulin dalam tubuh tidak mencukupi untuk mengubah glukosa menjadi energi.

Berolahraga dapat membantu penderita diabetes tipe 2 menghindari komplikasi jangka panjang, terutama masalah jantung. Latihan membantu menjaga jantung tetap sehat dan kuat.

Selain itu, berolahraga juga membantu tubuh meningkatkan kolesterol high-density lipopretein (HDL). Kolesterol ini mampu membantu tubuh terkena serangan jantung atau serangan otak.
Baca Berita Asal
Manfaat Besar Olahraga Bagi Penderita Diabetes Tipe 2
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Manfaat Besar Olahraga Bagi Penderita Diabetes Tipe 2"

Post a Comment

Powered by Blogger.