Search This Blog

Keguguran Berulang Dapat Dicegah dengan Supelemen Progesteron

Metrotvnews.com, Jakarta: Perempuan yang mengalami keguguran berulang bisa mencegah keguguran kembali dengan menggunakan suplemen hormonal progesteron.

Progesteron terbukti mampu menstabilkan lapisan endometrium yang merupakan faktor penting untuk perkembangan embrio. Selama ini, suplemen progesteron direkomendasikan selama lebih dari 50 tahun untuk membantu wanita mengatasi infetilitas, namun hanya sedikit penelitian yang menunjukkan khasiatnya dalam hal keguguran.

Para peneliti dari University of Illinois di Chicago dan Yale Univesity meneliti 116 wanita yang sudah mengalami minimal dua kali keguguran pada awal kehamilan, dan mengukur tingkat nCyclinE, penanda molekular untuk kesehatan endometrium.

Mereka yang memiliki tingkat abnormal diberikan suplemen progesteron, yang dimasukkan lewat vagina, dua kali sehari selama paruh kedua siklus menstruasi mereka.

Intervensi tersebut kelihatannya membantu. Pada kelompok progesteron, 68 persen dari partisipan sukses hamil, dibandingkan 51 persen partisipan yang tidak menerima hormon.

Para peneliti percaya bahwa progesteron menyebabkan endometrium mengeluarkan lebih banyak nutrisi, yang merupakan makanan bagi embrio pada perkembangan minggu pertama. Wanita yang hamil kemudian melanjutkan konsumsi progesteron hingga minggu kesepuluh.

Pemimpin penelitian Dr Mary Stephenson mengungkapkan, wanita yang mengalami keguguran berkali-kali bisa membicarakan perihal suplemen progesteron pada dokternya.

"Kini kami tahu, untuk beberapa wanita, penggunaan progesteron pada paruh kedua siklus menstruasi berhubungan dengan kemungkinan lebih besar untuk memiliki anak, dan itu adalah hal yang baik," ujarnya.

Ia menambahkan, progesteron aman digunakan pada awal kehamilan, mudah digunakan, dan murah. Progesteron bisa diresepkan dalam beberapa bentuk, seperi krim, kapsul, dan pil yang dimasukkan melalui vagina dengan sebuah aplikator. Para wanita bisa melakukan pengobatan tersebut secara mandiri.

Namun, ada beberapa kemungkinan penyebab berulangnya keguguran, sebuah kondisi yang memengaruhi satu dari 20 wanita.

Sebelum memutuskan pilihan pengobatan, pasien disarankan untuk melakukan evaluasi untuk menentukan strategi apa yang efektif untuk mereka.

Faktanya, penelitian terbaru menyarakankan untuk melakukan tes nCyclinE dan biomarker lainnya untuk membantu dokter menenetukan apakah suplemen progesteron mempan.

Asisten peneliti, Dr. Harvey J. Kliman, pemimpin unit penelitian reproduksi dan plasenta di departemen ilmu kebidanan, ginekologi dan reproduksi di Yale School of Medicine, telah menemukan tes paten untuk tingkat nCyclinE  yang digunakan dalam studi.

"Kami awalnya menciptakan tes fungsi endometrium untuk mengidentifikasi wanita yang infertilitas. Namun, studi ini menunjukkan bahwa alat tersebut ternyata juga bisa digunakan untuk mereka yang keguguran berulang," tukasnya dalam siaran pers.

Dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk melihat bagaimana pengaruh dan rekomendasi resmi pada wanita yang mengalami keguguran berulang dalam menggunakan suplemen ini.
 
 

Baca Berita Asal
Keguguran Berulang Dapat Dicegah dengan Supelemen Progesteron
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Keguguran Berulang Dapat Dicegah dengan Supelemen Progesteron"

Post a Comment

Powered by Blogger.