Search This Blog

Stres Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung, Ini Sebabnya

Metrotvnews.com, Jakarta: Sebuah studi baru menunjukkan, stres menyebabkan peradangan pada arteri. Itulah mengapa, risiko penyakit jantung meningkat pada orang yang stres.

Studi yang dipresentasikan pada Sesi Ilmiah Tahunan ke-65 American College of Cardiology ini menganalisis otak dan arteri 293 reponden. 

Para peneliti menemukan, aktivitas stres di daerah orak yang disebut amigdala, tempat dimana emosi diproses, terhubung dengan peradangan di arteri.

"Ini penting karena peradangan arteri merupakan pendorong penting dari penyakit aterosklerosis, penyebab utama serangan jantung dan stroke," kata penulis studi Dr Ahmed Tawakol, co-direktur program MR PET CT jantung di Rumah Sakit Umum Massachusetts.

Para peneliti menemukan, bahwa 35 persen dari orang-orang dengan stres otak tinggi menderita penyakit jantung selama periode penelitian yang berjalan hampir lima tahun tersebut. Hanya 5 persen dari orang stres otak rendah yang mengalami masalah jantung yang merugikan.

"Studi ini menunjukkan, untuk pertama kalinya, bahwa aktivitas metabolisme dalam komponen kunci dari jaringan otak yang takut, memprediksi perkembangan (penyakit jantung) pada manusia, secara independen dari faktor risiko yang telah ada," kata Tawakol.

Ukuran studi ini masih kecil, dan penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengkonfirmasi hubungan keduanya. Namun, bukti-bukti telah menunjukkan, para ilmuwan harus mempertimbangkan hubungan antara stres dan peradangan sebagai penanda penting bagi studi di masa depan.
Baca Berita Asal
Stres Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung, Ini Sebabnya
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Stres Tingkatkan Risiko Penyakit Jantung, Ini Sebabnya"

Post a Comment

Powered by Blogger.