Search This Blog

Sakit Kepala Usai Bercinta Bisa Jadi Pertanda Tumor

Metrotvnews.com, Jakarta: Sakit kepala acap kali dianggap sebagai penyakit biasa. Dalam intensitas sedang, sakit kepala mungkin tidak berbahaya. 

Namun, jangan biarkan sakit kepala berlangsung terus menerus karena bisa menjadi indikasi penyakit berbahaya.

Disitat Boldsky, bahaya tidaknya sakit kepala konon bisa didiagnosa dari bagaimana frekuensi sakitnya. 

1. Sakit kepala tiba-tiba

Orang yang merasakan sakit kepala secara tiba-tiba biasanya akan merasakan nyeri hebat selama 60 detik. Kasus ini biasanya terjadi lantaran adanya pendarahan internal di dalam otak.

2. Sakit kepala saat bercinta

Sakit kepala yang terjadi usai bercinta bisa jadi merupakan indikasi adanya tumor. Segera berkonsultasi pada dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

3. Sakit kepala disertai kehilangan memori

Jenis sakit kepala ini dipercaya sebagai tanda stroke. Teliti kembali apakah keluarga Anda memiliki riwayat penyakit tersebut, dan segera periksakan diri ke dokter.

4. Sakit kepala di usia tua

Sakit kepala yang terjadi pada lansia biasanya dipicu tekanan darah tinggi.

5. Sakit kepala usai kecelakaan

Jangan pernah remehkan sakit kepala satu ini. Pada banyak kasus, sakit kepala yang terasa usai kecelakaan terjadi lantaran terjadinya gegar otak. Penanganan yang terlambat biasanya menyebabkan kerusakan otak lebih lanjut.
Baca Berita Asal
Sakit Kepala Usai Bercinta Bisa Jadi Pertanda Tumor
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sakit Kepala Usai Bercinta Bisa Jadi Pertanda Tumor"

Post a Comment

Powered by Blogger.