Search This Blog

Mau Diet Praktis Tanpa Ribet? Contek Caranya di Sini!

Metrotvnews.com, Jakarta: Banyak wanita yang gagal diet. Rata-rata penyebabnya ialah ketidaktahuan tentang asupan kalori per hari yang harus dikonsumsi. Padahal, asupan kalori yang dikonsumsi setiap hari berkontribusi pada penambahan berat badan.

Jika Anda tidak tahu berapa banyak kalori yang harus dikonsumsi dalam sehari, lantas bagaimana caranya Anda bisa menjaga asupan kalori supaya tidak berlebihan dan akhirnya ditumpuk jadi lemak?

Banyak yang menjadikan diet praktis sebagai kunci untuk menurunkan berat badan. Tapi, tahukah Anda? Diet praktis yang hasilnya terlalu ekstrem jutsru berbahaya bagi tubuh. Diet praktis dengan hasil yang ekstrem belum tentu memperhitungkan asupan kalori yang kamu butuhkan.

Bisa jadi berat badan turun sangat drastis karena Anda kekurangan asupan kalori secara drastis. Ini justru berbahaya. Mengapa? Kekurangan asupan kalori sangat berpengaruh pada penurunan fungsi organ tubuh. Pada wanita, efeknya lebih kepada penurunan fungsi organ reproduksi.

Contoh, diet praktis yang hanya makan sayur-sayuran dan buah-buahan tanpa makan daging atau lemak apa pun. Pola diet seperti ini akan membuat kadar lemak dalam tubuh berkurang. Kalau lemak dalam tubuh terlalu rendah, maka produksi hormon estrogen juga menjadi rendah. Hormon estrogen adalah hormon yang berfungsi untuk mengontrol kesuburan dan dihasilkan oleh sel lemak tubuh.

Terus bagaimana dong cara diet yang sehat? Nah, sekarang Anda tidak perlu pusing lagi untuk meraih sukses berdiet. Caranya, download aplikasi WRP Diet Companion di smartphone Anda. Aplikasi ini dilengkapi dengan fitur-fitur seru untuk mendukung diet.

Salah satunya, untuk menghitung kebutuhan kalori Anda dalam sehari. Cukup masukkan data tinggi badan, berat badan, dan usia. Gampang banget, kan? Sekarang, Anda bisa diet dengan asupan gizi yang cukup, tanpa lapar, tanpa ribet!

Supaya diet praktismu jadi makin mudah, Anda juga bisa menghitung berapa kalori makanan yang Anda makan dengan food log. Ini adalah database lengkap yang berisi kalori makanan yang biasa kamu makan. Mulai dari soto Bandung hingga spagheti bolognaise, ada semua!

Anda jadi bisa mengatur mau makan apa saja saat sarapan, makan siang, dan makan malam. Diet praktis jadi semakin mudah!

Dengan fitur Activity log, kamu juga bisa untuk menghitung berapa banyak kalori yang terbakar saat olahraga. Bukan cuma kalori yang dibakar saat olahraga, tapi juga kalori yang dibakar saat kamu beraktivitas seperti jalan-jalan di mall, berkebun, mengurus anak, dan lain-lain.

Masih bingung juga gimana cara diet praktis yang efektif dan sehat? Anda bisa berkonsultasi langsung dengan ahli gizi WRP melalui fitur Ask Nutritionist! Di sini kamu bisa bertanya apa saja mengenai diet dan semua pertanyaanmu akan dijawab dalam waktu maksimal 3 hari.

Mau coba diet praktis tanpa ribet ala WRP? Download WRP Diet Companion di smartphone Android dan iPhone Anda, sekarang!
Baca Berita Asal
Mau Diet Praktis Tanpa Ribet? Contek Caranya di Sini!
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mau Diet Praktis Tanpa Ribet? Contek Caranya di Sini!"

Post a Comment

Powered by Blogger.