Search This Blog

4 Sehat 5 Teratur, Cara Kontrol Diabetes

Metrotvnews.com, Jakarta: Salah satu cara untuk menjaga kualitas hidup penderita diabetes melitus adalah dengan melakukan pengelolaan yang disebut 4 Sehat 5 Teratur.

Berikut, tips pengeloaan diabetes melitus yang dipaparkan dr. Tri Juli Edi Tarigan, Sp.PD-KEMD, FINASIM, Ahli Penyakit Dalam dan Konsultan Endokrin Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) dalam media workshop yang bertajuk Rahasia Mencapai Gula Darah yang Terkendali, Selasa (26/4/2016).

1. Edukasi diabetes

Bagi mereka yang belum terkena diabetes, ada baiknya mengikuti edukasi seputar pencegahan diabetes. Sementara untuk penderita, pengetahuan tentang obat-obatan dan suntik insulin adalah hal yang penting untuk diketahui.

Selain itu, penderita juga harus kontrol teratur, mengingat diabetes adalah penyakit kronik progesif, dimana bisa terjadi perubahan dosis obat sehingga dibutuhkan pemeriksaan rutin agar gula darah dapat stabil.

2. Pengaturan makan

Asupan nutrisi yang masuk dalam tubuh harus seimbang, dengan pembagian menu makan dalam sehari sebagai berikut: karbohidrat  45-65 persen dari asupan energi atau setara dengan seperempat piring makan. Protein sebeaar 10-25 persen atau setara dengan seperempat porsi makan, dan sisa piring diisi dengan sayuran. Sementara itu, asupan lemak yang baik setiap harinya adalah 20-25 persen dari jumlah keseluruhan.

3. Kesehatan jasmani

Lakukan aktivitas fisik 3-5 hari seminggu dengan waktu 30-60 menit sehari untuk menjaga kualitas hidup yang lebih baik.

4. Farmakologis

Perkembangan obat diabetes mellitus terus dilakukan sehingga para penderita tak perlu takut akan ketersediaan dan kemampuan obat.

5. Pengawasan

Kini, penderita diabetes bisa melakukan pemeriksaan gula darah secara mandiri atau biasa disebut self monitory blood glucose (SMBG), dengan menggunakan alat yang telah dijual untuk kalangan umum.
Baca Berita Asal
4 Sehat 5 Teratur, Cara Kontrol Diabetes
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "4 Sehat 5 Teratur, Cara Kontrol Diabetes"

Post a Comment

Powered by Blogger.