Search This Blog

Kesal Dengar Orang Mengunyah Keras? Itu Pertanda Misophonia

Metrotvnews.com, Jakarta: Apakah Anda sering merasa terganggu bila orang di sekitar Anda mengunyah dengan suara keras atau menarik napas dengan bersuara? Itu berarti Anda terkena kelainan otak yang bernama misophonia.

Misophonia adalah gangguan di mana seseorang merasa kesal ketika mendengar suara saat makan, mengunyah, bernapas keras, bahkan pen yang dimainkan. Nama untuk kondisi tersebut dicetuskan pada tahun 2011.

Selama bertahun-tahun, para peneliti bersikap skeptis terhadap gangguan medis tersebut hingga akhirnya sebuah tim dari Newcastle University di Inggris membuktikan bahwa orang-orang dengan misophonia memiliki perbedaan di bagian lobus frontal otak dibandingkan orang yang tidak terganggu.

Penemuan yang diterbitkan dalam jurnal Current Biology tersebut mengungkapkan bahwa terdapat perubahan aktivitas otak ketika suara pemicu tersebut didengar penderita misophonia.

Gambar otak menunjukkan bahwa terdapat keanehan pada mekanisme kontrol emosional yang menyebabkan otak mereka memacu dengan cepat saat mendengar suara pemicu.

Para peneliti juga menemukan bahwa suara tersebut dapat meningkatkan respons psikologis yang terlihat dari peningkatan denyut jantung dan keringat.

Studi yang menggunakan MRI tersebut mengukur aktivitas otak para partisipan yang terkena misophonia dan tidak saat mereka mendengarkan beberapa jenis musik dengan kategori suara netral (hujan, kafe yang ramai, air mendidih), suara tak menyenangkan (bayi menangis, orang berteriak), dan suara pemicu (suara orang makan atau bernapas).

Saat kategori ketiga dimainkan, terdapat hasil yang berbeda pada penderita misophonia dan bukan penderita.

"Untuk penderita misophonia, ini akan disambut sebagai berita baik di mana untuk pertama kalinya kita telah menemukan adanya perbedaan struktur dan fungsi otak pada penderita," ujar Dr Sukhbinder Kumar, dari Institute of Neuroscience di Newcastle University dan Wellcome Centre for NeuroImaging di University College London.

Ia menambahkan, studi tersebut telah menunjukkan adanya perubahan otak kritis sebagai bukti untuk meyakinkan komunitas medis yang skeptis bahwa misophonia adalah gangguan asli.
Baca Berita Asal
Kesal Dengar Orang Mengunyah Keras? Itu Pertanda Misophonia
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kesal Dengar Orang Mengunyah Keras? Itu Pertanda Misophonia"

Post a Comment

Powered by Blogger.