Search This Blog

4 Perawatan yang Wajib Dilakukan Sebelum Tidur

Metrotvnews.com, Jakarta: Perawatan wajah sebelum tidur menjadi ritual penting agar kulit bisa "bernapas" setelah seharian tertutup bedak. Jika dilakukan secara teratur, kulit akan tampak segar ketika Anda bangun tidur.

Sedikitnya ada 4 perawatan yang tidak boleh dilewatkan sebelum tidur.

1. Mencuci wajah

Mencuci wajah dengan sabun pembersih yang sesuai dengan jenis kulit merupakan perawatan dasar untuk menghilangkan bakteri penyumbat pori-pori penyebab jerawat di wajah.

2 Menghapus make up

Sebelum mencuci wajah, disarankan untuk menghapus make up terlebih dahulu dengan susu pembersih. Perawatan ini cukup penting. Sebab, make up mengandung bahan kimia yang bisa mengiritasi kulit jika tidak dibersihkan.

3. Pakai pelembab

Malam adalah waktu yang baik untuk regenerasi kulit. Itu sebabnya, jangan lupa mengaplikasikan pelembab sebelum tidur untuk mengikis sel kulit mati penyebab kulit kusam.

4. Perawatan bibir

Mengaplikasikan lip balm sebelum tidur membantu merawat bibir dari pecah-pecah dan kekeringan. Selain lip balm, Anda juga bisa menggunakan madu.
Baca Berita Asal
4 Perawatan yang Wajib Dilakukan Sebelum Tidur
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "4 Perawatan yang Wajib Dilakukan Sebelum Tidur"

Post a Comment

Powered by Blogger.