Search This Blog

Waktu Tidur Terbaik untuk Anak

Metrotvnews.com, Jakarta: Bagi orangtua, sangat penting untuk mengatur jadwal tidur anak Anda. Karena, mengatur rutinitas tidur malam si kecil yang konsisten akan memberikan seluruh keluarga tidur malam yang lebih baik.

Ada beberapa anak yang enggan naik ke tempat tidur dan terlelap meski hari sudah malam. Akibatnya, Anda kehilangan waktu istirahat malam. Emosi akan memuncak ketika rasa lelah tiba namun si kecil tak mau juga memejamkan matanya.

Ikuti beberapa cara ini untuk sukses mengatur jadwal tidur malam anak Anda.



1. Ketahui berapa banyak waktu tidur yang anak butuhkan
Langkah pertama dalam membangun jadwal tidur adalah menentukan waktu tidur. Bayi membutuhkan waktu 12-16 jam tidur setiap hari dan teratur hingga berusia enam bulan. 

Balita membutuhkan total 11 hingga 14 jam tidur, termasuk tidur siang. Banyak anak yang akan mulai tidur dua kali sehari kemudian hanya satu kali mendekati usia dua tahun.

Balita di atas dua tahun harus mendapatkan tidur 10-13 jam sehari, termasuk tidur siang. Kemudian, anak usia sekolah membutuhkan waktu 9-12 jam tidur setiap malam. Sementara itu, anak usia remaja membutuhkan waktu tidur sekitar 8-10 jam setiap malam.

(Baca juga: Kualitas Tidur Berpengaruh Terhadap Inteligensi)



2. Terapkan waktu tidur yang selalu sama
Tidak heran jika anak Anda akan rewel jika Anda menerapkan waktu tidur yang sembarangan. Anak akan tidur lebih baik ketika mereka memiliki waktu tidur yang teratur dan konsistensi, karena ini membantu persiapan tubuh mereka untuk tidur sehingga mereka bisa tidur lebih cepat.



3. Membuat ritual
Menciptaan ritual seperti suasana yang menenangkan, atau aktivitas rutin di kasur sebelum tidur bisa membawa anak Anda pada rasa kantuk. Melakukan aktivitas yang sama setiap malam mengirimkan isyarat ke otak bahwa sudah waktunya untuk tidur. 

Untuk anak kecil atau bayi, Anda bisa rutin melakukan kegiatan seperti menyanyikan pengantar tidur atau bercerita. Sedangkan untuk anak-anak yang lebih besar, mendengarkan musik atau membaca buku bisa jadi rutinitas sebelum tidur.



<iframe class="embedv" width="620" height="415" src="http://ift.tt/2cLulPL; frameborder="0" scrolling="no" allowfullscreen></iframe>
Baca Berita Asal
Waktu Tidur Terbaik untuk Anak
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Waktu Tidur Terbaik untuk Anak"

Post a Comment

Powered by Blogger.