Search This Blog

5 Dampak Buruk Jika Mengonsumsi Gula Berlebihan

Metrotvnews.com, Jakarta: Gula diperlukan tubuh untuk menghasilkan energi. Di sisi lain, gula dapat memicu masalah kesehatan jika dikonsumsi secara berlebihan.

Tak hanya diabetes dan obesitas, kelebihan konsumsi gula memberi dampak buruk lainnya seperti:

1. Meningkatkan risiko demensia

Gula bisa menjadi pemicu kematian. Peneliti percaya resistensi insulin dikaitkan dengan asupan gula tinggi, dapat mengganggu beberapa fungsi otak dan melemahkan kemampuan otak untuk membersihkan plak yang diduga menyebabkan penyakit Alzheimer.

Jika konsumsi gula meningkatkan risiko demensia atau masalah ingatan seiring bertambahnya usia, tentunya mengonsumsi lebih sedikit gula dapat meminimalisir risikonya.

2. Memperburuk kanker

Para ahli medis percaya bahwa konsumsi gula berlebih dapat menyebabkan resistensi insulin, yaitu suatu kondisi dimana sel-sel tidak merespons insulin sehingga produksinya menjadi berlebihan. Hal ini sangat buruk. Sebab, sel-sel kanker membutuhkan insulin untuk berkembang.

3. Gula membuat kecanduan

Gula merangsang pertukaran bahan kimia antara tubuh dan otak yang membuat kita bahagia. Semakin banyak gula yang dkonsumsi, semakin sedikit bahan kimia diproduksi pada tubuh. Anda bisa mengatasi rasa candu ini dengan mengurangi asupan gula.

4. Memicu penyakit jantung

Kelebihan gula memicu insulin yang berkaitan dengan tekanan darah tinggi dan penyakit jantung. Terlalu banyak insulin yang merangsang sistem saraf, semakin meningkatkan denyut jantung dan kontraksi pembuluh darah. Mengurangi konsumsi gula meminimalisir risiko ini.

5. Memperburuk kondisi perokok

Tembakau rokok seringkali menggunakan teknik yang mengubah pati menjadi gula, atau dengan merendam tembakau dalam gula. Rasa manis yang ditimbulkan sebagai sensasi memungkinkan perokok untuk menghirup rokoknya lebih dalam, sehingga membuat zat aditif pada rokok terhisap lebih jauh ke dalam paru-paru, menyerap semua karsinogen yang memicu kanker.
Baca Berita Asal
5 Dampak Buruk Jika Mengonsumsi Gula Berlebihan
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Dampak Buruk Jika Mengonsumsi Gula Berlebihan"

Post a Comment

Powered by Blogger.