Search This Blog

Indonesia Hadapi Masalah Gizi Ganda

Metrotvnews.com, Jakarta: Indonesia dipastikan mendapat 'bonus' demografi pada 2020-2030. Pada periode itu, akan terjadi ledakan penduduk usia produktif.

Hal tersebut merupakan kesempatan emas bagi bangsa Indonesia untuk meningkatkan kemajuan bangsa. Dengan catatan, Indonesia memiliki kualitas sumber daya manusia yang bagus.

Selain pendidikan, gizi menjadi faktor yang menentukan kualitas sumber daya manusia. Oleh karena itu, peningkatan gizi harus segera diterapkan pada segala jenis usia.

"Gizi itu penting, baik ketika masih bayi, remaja, memasuki usia produktif, hingga usia lanjut. Lansia perlu perhatian juga, karena kalau sakit biaya yang dikeluarkan mahal juga, lho," ungkap Menteri Kesehatan Rl, Prof. Dr. dr. Nila Farid Moeloek, Sp M(K) saat membuka Dialog Nasional bertajuk Kurang Gizi Terselubung Menuai Generasi Hilang, di Kantor Kementerian Kesehatan, Rabu (27/7/2016).

Ia menambahkan, peningkatan kualitas kesehatan anak adalah ukuran kemajuan suatu masyarakat atau bangsa. Sebab, hal tersebut ikut berkontribusi pada pengurangan beban penyakit global.

"Kelompok penduduk usia anak (0-18 tahun) yang ada pada saat ini, dalam 10-20 tahun ke depan (pada masa window of opportunity), akan menjadi kelompok yang menentukan apakah 'bonus' demografi akan menjadi berkah atau justru sebaliknya akan menjadi bencana," ujar Nila.

Namun, saat ini bangsa lndonesia menghadapi masalah gizi ganda. Hasil Riskesdas 2013 menunjukkan, prevalensi kurang gizi dan anak pendek di Indonesia masih cukup tinggi, masing-masing 19.6 persen dan 37,2 persen. Di sisi lain, prevalensi gizi lebih pada Balita sudah mencapai 11,9 persen.

Acara ini merupakan rangkaian peringatan Hari Anak Nasional yang diperingati setiap tanggal 23 Juli. Acara ini diinisiasi oleh Kemenkes, dan Gerakan Makan Sehat Anak Sekolah (GEMASS) yang merupakan komunitas pemerhati kesehatan tumbuh kembang anak Indonesia, yang terdiri dari lkatan Alumni UI (lLUNl).
Baca Berita Asal
Indonesia Hadapi Masalah Gizi Ganda
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Indonesia Hadapi Masalah Gizi Ganda"

Post a Comment

Powered by Blogger.