Search This Blog

4 Makanan Pemicu Rasa Lapar

Metrotvnews.com, Jakarta: Bukannya kenyang, Anda justru semakin lapar setelah makan. Setiap orang pernah mengalaminya.

Dr Belinda Lennerz, ahli endrokinologi, sekaligus peneliti di Rumah Sakit Anak Boston dan Harvard Medical School mengatakan, tampilan, aroma, dan rasa tertentu pada makanan adalah faktor yang memicu otak untuk mempertahankan sensasi kesenangan saat makan.

Jenis makanan apa saja yang memberi efek tersebut?

1. Keripik kentang, kue kering, dan roti

Keripik kentang adalah prototipe dari karbohidrat olahan, sama seperti roti, kue kering, atau makanan lain yang mengandung bahan biji-bijian. Ketika menelan karbohidrat olahan, kadar gula darah melonjak.

"Reaksi tubuh untuk ini adalah melepaskan sejumlah besar insulin untuk menormalkan gula darah," kata Lennerz.

Insulin mendorong gula darah, yang menghasilkan energi dari makanan, untuk disimpan. Oleh karena itu, tubuh tetap merasa lapar.

"Pelaku utama adalah keranjang roti di restoran. Tubuh menginginkan makanan dalam buket tersebut sehingga nafsu makan pun muncul. Hal ini juga berlaku untuk buah-buahan kering," ujar Dr. David Ludwig, profesor nutrisi di Harvard.

2. Kue dan permen

Gula mengaktifkan nafsu makan dan pikiran dalam otak dengan cara yang berbeda dibandingkan dengan sumber energi lainnya. Secara khusus, thalamus, hipotalamus, dan insula menjadi lebih rileks setelah memakan makanan tersebut.

Namun, penelitian di Sekolah Kedokteran Yale University menunjukkan hal yang berbeda, ternayta bagian-bagian otak tersebut tetap aktif saat mengkonsumsi kue atau permen.

"Singkatnya, otak memberitahu tubuh belum kenyang sehingga seseorang memiliki dorongan untuk makan lebih banyak untuk merasa puas," kata Dr Robert Lustig, seorang peneliti gula dan endokrinologi pediatrik di University of California, San Francisco.

3. Yogurt rendah lemak

Beberapa studi telah menemukan, jumlah waktu dan jumlah mengunyah akan membuat seseorang makan sesuatu yang mempengaruhi seberapa kenyang perut kemudian.

Salah satu tinjauan terbaru dari tim AS dan Eropa menemukan banyak mengunyah menurunkan rasa lapar.

Satu porsi yogurt yang rendah lemak biasanya mengandung gula dan karbohidrat olahan, yang membuat semakin lapar, apalagi cara makannya yang tak perlu dikunyah.

4. Soda diet dan camilan dengan pemanis buatan

Penelitian terbaru dari tim Australia menemukan bahwa, ketika makan pemanis buatan, pusat tertentu otak menyala dan memberi sinyal pada usus Anda, mengharapkan beberapa energi (kalori) untuk diasup.

Namun, jika kalori tidak pernah muncul, otak mencoba untuk mengkotakkan ketidakseimbangan ini dengan mendorong seseorang untuk mengkonsumsi lebih banyak makanan agar kenyang. Dengan cara ini, pemanis tanpa kalori yang ada di soda diet dapat membuat seseorang semakin lapar.
Baca Berita Asal
4 Makanan Pemicu Rasa Lapar
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "4 Makanan Pemicu Rasa Lapar"

Post a Comment

Powered by Blogger.