Search This Blog

Bagaimana Cara Membersihkan Telinga yang Baik?

Metrotvnews.com, Jakarta: Kebanyakan orang membersihkan telinga secara mandiri dengan cara mengorek lubang telinga menggunakan cotton buds. Namun, apakah cara tersebut sudah tepat?

Faktanya, telinga ternyata tak perlu dibersihkan lagi karena sistem tubuh bisa melakukannya sendiri. 

"Secara alami, telinga akan selalu bersih seumur hidup karena diciptakan bisa membersihkan sendiri," ujar dr. Sri Susilawati SpTHT dalam press briefing di Kementerian Kesehatan, Rabu (1/3/2017). 



Ia menerangkan, telinga yang dikorek dengan menggunakan alat bantu justru dapat membuat kotoran dalam telinga semakin masuk ke lubang telinga bagian dalam. Hal tersebut dapat menimbulkan bengkak yang berujung pada gangguan pendengaran. 

(Baca juga: Berbahayakah Membersihkan Telinga dengan Cotton Buds?)

Namun, dalam beberapa kasus, telinga kesulitan membersihkan kotoran di sekitar lubang. 



"Umumnya, hal itu dikarenakan liang yang sempit atau produksi minyak dalam telinga yang terlalu banyak," terangnya. 

Oleh karena itu, dr. Sri menyarankan untuk setidaknya sekali setahun membersihkan telinga di fasilitas kesehatan yang terjamin keamanannya, daripada membersihkan telinga secara mandiri terlalu sering. 



<iframe class="embedv" width="620" height="415" src="http://ift.tt/2m69hZu; frameborder="0" scrolling="no" allowfullscreen></iframe>

Baca Berita Asal
Bagaimana Cara Membersihkan Telinga yang Baik?
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bagaimana Cara Membersihkan Telinga yang Baik?"

Post a Comment

Powered by Blogger.