Search This Blog

4 Alasan Kita Perlu Punya Teman

Metrotvnews.com, Jakarta: Teman menjadi salah satu bagian hidup yang penting. Mereka ada di saat-saat diri kita membutuhkan, menjadi seorang pendukung dan memiliki banyak peran pada kehidupan.

Teman bukanlah keluarga, tapi mereka bisa menjadi seperti keluarga yang ada setiap saat. Mereka pun siap menjadi pendengar yang baik, dan memberi masukan untuk karier, cinta atau keluh kesah lainnya. 

Di bawah ini adalah alasan mengapa keberadaan teman sangat penting dan keuntungan memiliki teman:

(Baca juga: Teman Dapat Mempengaruhi Rasa Takut pada Anak)



1. Membentuk diri
Teman telah membentuk Anda menjadi seperti hari ini. Mereka memberikan peran yang kuat dalam hidup Anda, sepertinya hidup cukup mustahil tanpa mereka.

2. Tempat belajar
Mereka akan membuat Anda lebih kritis, lebih bahagia dan tahu bagaimana menjalani hidup dengan cara yang lebih baik. Mereka memberikan inspirasi untuk mencapai tujuan Anda dan memiliki kehidupan yang profesional.



3. Menemani berproses
Belajar dan tumbuh besama-sama sebagai anak-anak menjadikan Anda dan sahabat memiliki ikatan lebih kuat. Terlebih lagi banyak kenangan yang telah dilalui semenjak masa kanak-kanak bersamanya. Ini akan membuat ikatan Anda dengan mereka semakin kuat.

4. Mencarikan Solusi
Ketika Anda merasa bingung, orang yang pertama dihubungi biasanya teman atau sahabat. Bahkan tak jarang Anda pun memberi tahu rahasia terbesar dalam hidup Anda kepadanya.

Teman adalah jawaban dari keraguan, rasa tidak aman dan pemberi saran terbaik, karena mereka tahu karakter Anda, sehingga dapat memberi pertimbangan apa yang terbaik untuk Anda. 




<iframe class="embedv" width="620" height="415" src="http://ift.tt/2nyq59C; frameborder="0" scrolling="no" allowfullscreen></iframe>

Baca Berita Asal
4 Alasan Kita Perlu Punya Teman
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "4 Alasan Kita Perlu Punya Teman"

Post a Comment

Powered by Blogger.