Search This Blog

Tips Memotong Bawang Tanpa Menimbulkan Rasa Pedih pada Mata

Metrotvnews.com, Jakarta: Mengiris bawang terdengar sepele. Akan tetapi, banyak orang malas melakukannya dengan alasan menimbulkan rasa pedih pada mata.

Untuk menghindari rasa pedih pada mata, biasanya orang memakai kacamata saat memotong bawang. Namun, cara tersebut seringkali tidak efektif.

Apa sebenarnya yang membuat mata pedih saat memotong bawang?

Dinding sel bawang memicu keluarnya uap yang mengandung enzim dan senyawa balerang. Enzim ini dapat bereaksi menghasilkan gangguan kuat yang disebut Synpropanethial-S-oksida. Ketika uap ini menyerang mata, maka mata akan merespons dengan memproduksi air mata berlebihan.

Bagaimana trik menghindari pedih mata saat memotong bawang?

1. Simpan bawang dalam kulkas selama 20-30 menit sebelum dipotong. Hal ini mampu mengurangi enzim asam.

2. Anda bisa memotong bawang di dalam semangkuk air . Ini akan membuat gas belerang tidak menyebar ke udara.

3. Memotong bawang di bawah kipas angin dengan kecepatan tinggi .

4. Memakai lensa kontak juga ternyata bisa melindungi pedih mata saat memotong bawang.

5. Cuci bawang dengan air cuka. Ini dapat mengurangi asam pada bawang. Ini juga menjadi tips ideal bagi Anda yang ingin makan bawang dalam kondisi mentah.

6. Rendam bawang dalam air selama 5-10 menit , tambahkan sedikit garam.

7. Gunakan pisau tajam untuk memotong bawang. Pisau tajam dapat mempotong sel sehingg mengurangi pelepasan enzim yang membuat mata pedih.

Bagaimana, Anda masih takut memotong bawang?
Baca Berita Asal
Tips Memotong Bawang Tanpa Menimbulkan Rasa Pedih pada Mata
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tips Memotong Bawang Tanpa Menimbulkan Rasa Pedih pada Mata"

Post a Comment

Powered by Blogger.