Search This Blog

Kesalahan Berbusana yang Membuat Perempuan Terlihat Lebih Tua

Metrotvnews.com, Jakarta: Busana tak hanya mampu merepresentasikan kepribadian, tetapi juga usia seseorang. Itu sebabnya, memakai busana yang salah dapat membuat Anda terlihat lebih tua.

Simak 4 kesalahan berbusana yang bisa membuat seorang perempuan terlihat lebih tua dari usia sebenarnya.

1. Busana hitam

Busana hitam membuat kulit terlihat pucat, memperjelas keriput dan bayangan hitam di bawah mata. "Untuk penyuka busana hitam, disarankan mengombinasikannya dengan syal atau kalung berwarna terang," ujar Lauren Rothman, penulis buku berjudul Style Bible: What to Wear to Work.

Untuk Anda yang tidak menyukai warna terang, Lauren lebih merekomendasikan warna-warna netral untuk digunakan, seperti cokelat dan abu-abu. 

2. Blazer

Blazer acap kali digunakan para perempuan untuk menutupi pinggul, lengan dan perut bawah yang besar. "Padahal, blazer justru membuat tubuh terlihat lebih berat," ujar Anita Kealey.

3. Bra yang salah

Ukuran bra yang salah membuat tampilan payudara Anda lebih kendur. Hal tersebut membuat Anda terlihat lebih tua dari usia sebenarnya.

4. Kacamata dengan model klasik

"Kacamata model klasik menciptakan bayangan di bawah mata," ujar pengarah gaya Lawrence Zarian seperti dikutip Oprah Magazine. Dia menyarankan untuk menggunakan kacamata dengan frame plastik berserat halus. Namun yang paling penting, pilih model yang sesuai dengan bentuk wajah Anda.
Baca Berita Asal
Kesalahan Berbusana yang Membuat Perempuan Terlihat Lebih Tua
Rona Kehidupan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kesalahan Berbusana yang Membuat Perempuan Terlihat Lebih Tua"

Post a Comment

Powered by Blogger.